Kolonel (Purn) Buyung Nazili, Mengucapkan Selamat Hari Museum Nasional

Kolonel (Purn) Buyung Nazili, Mengucapkan Selamat Hari Museum Nasional
Foto : Kolonel (Purn) Buyung Nazili

Bekasi - beritapolri.com || Kolonel (Purn) Buyung Nazili,  setelah Purna tugas sebagai prajurit TNI,  saat ini aktif sebagai pengurus dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan, mengucapkan selamat memperingati Hari Museum Nasional yang diperingati setiap tanggal 12 Oktober. Dalam kesempatan ini, sebagai pemerhati sejarah dan budaya bangsa, beliau menekankan pentingnya peran museum sebagai penjaga warisan budaya dan sejarah bangsa.

"Museum adalah tempat di mana sejarah hidup dan dapat diakses oleh masyarakat. Melalui museum, kita bisa mempelajari perjalanan bangsa dan menghargai nilai-nilai budaya yang telah ada sejak lama," ungkap Kolonel Purn Buyung Nazili, Sabtu (12/10/23). 

Beliau juga menyerukan kepada masyarakat untuk lebih aktif mengunjungi museum dan memahami koleksi yang ada. Menurutnya, pendidikan tentang sejarah dan budaya sangat penting untuk membangun kesadaran dan identitas nasional.

Dengan semangat Hari Museum Nasional, Kolonel TNI Purn Buyung Nazili  berharap agar masyarakat semakin peduli terhadap pelestarian museum dan situs budaya, serta berkontribusi dalam menjaga warisan yang berharga untuk generasi mendatang.

SOLDIER NEVER DIE

0 Komentar